PENGARUH SENAM NIFAS TERHADAP PENINGKATAN KEKUATAN OTOT ABDOMINAL PADA WANITA POST SECTIO CAESAREA
Abstract
Latar Belakang : Masa nifas merupakan fase penting yang dimulai sejak hari pertama persalinan sampai organ reproduksi pulih kembali. Otot abdominal mengalami penurunan peregangan secara berangsur-angsur karena sudah tidak menopang janin dan adanya perubahan hormonal yang mempengaruhi elastisitas dan kekuatannya sehingga jaringan ikat sendi dan otot semakin longgar yang dapat menimbulkan cedera, seperti kram otot, nyeri pinggang dan menganggu aktifitas fungsional lainnya. Melakukan senam nifas sedini mungkin secara rutin dan bertahap membantu mempercepat peningkatan kekuatan otot abdominal wanita post partum dengan sectio caesarea. Tujuan : Mengetahui pengaruh senam nifas terhadap peningkatan kekuatan otot abdominal pada wanita post sectio caesarea. Metode penelitian : Penelitian menggunakan rancangan praeksperimen - one group pre dan post test. Sampel 15 responden dipilih menggunakan tehnik quota sampling. Analisa data meliputi univariat dan bivariat menggunakan paired t-test. Hasil: Rata-rata kekuatan otot abdominal sebelum intervensi 65.93 dan sesudah 79.87 dengan selisih 13.933 serta p value sebesar 0.000. Simpulan Intervensi senam nifas berpengaruh signifikan pada peningkatan kekuatan otot abdominal pada wanita post sc. Latihan ini dapat menjadi program rutin di bangsal nifas Rumah Sakit untuk membantu mempercepat pemulihan wanita pasca sectio caesarea tanpa komplikasi.